Cilegon (ANTARA News) - Jajaran kepolisian dari satuan lalu lintas Polres Cilegon, Banten mengerahkan mobil Dalmas dan patroli guna mengangkut penumpang yang terlantar menyusul aksi mogok awak angkutan kota yang memprotes beroperasinya taksi online.

Armada polisi, TNI, dan Satpol PP dikerahkan untuk mengangkut penumpang jalur PCI hingga Merak.

"Upaya mengangkut warga yang terlantar akibat angkot mogok merupakan inisiatif kami, sebagai bentuk layanan kepada masyarakat," kata Humas Polres Cilegon, Ipda Sigit Dermawan, di Kota Cilegon, Banten, Selasa.

Untuk mengangkut warga, Kepolisian menggunakan kendaraan Dalmas TNI AL, Kodim 0623 Cilegon, dan Pol PP Kota Cilegon.

"Ya karena hari ini ada aksi mogok yang dilakukan para sopir angkutan umum di DPRD Cilegon hari ini, atas perintah pak Kapolres kami Siagakan mobil patroli untuk membantu dan memudahkan masyarakat memperoleh tumpangan saat melaksanakan aktivitasnya. Yang kami fasilitasi dengan kendaraan patroli, yakni penumpang yang terlantar mulai dari PCI hingga Merak," katanya.

Sigit mengatakan kepolisian menyiagakan seluruh kendaraan operasional patroli Polres Cilegon.

"Kendaraan yang kami perbantukan untuk membantu mengangkut masyarakat." ujar dia.

Kepolisian juga berkoordinasi dan berkerjasama dengan Pol PP, Kodim 0623 Cilegon, dan TNI AL, selain kendaraan dari Polres juga dari polsek semua dikerahkan," ujar dia.

Pewarta: Ganet Dirgantara
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018