Hanoi (ANTARA News) - Satu kipas angin yang menempel di langit-langit ruang ujian di ibukota Vietnam, Hanoi, jatuh menimpa seorang calon mahasiswi peserta ujian masuk perguruan tinggi, Kamis (5/7), kata seorang pejabat universitas itu, Jumat. Gadis tersebut berasal dari provinsi Thai Binh, tak jauh dari kota Hanoi, segera dilarikan ke rumah sakit terdekat, dan ia harus dijahit di bagian mukanya dan di sebagian tubuhnya akibat kejatuhan kipas angin yang sudah berkarat dan melukai dirinya, yang tengah mengerjakan soal-soal ujian masuk University of Finance. "Ia mengalami luka ringan dan kami sudah menangai cedera tersebut ecara cepat," kata Ngo The Chi, Kepala Departemen Pendidikan Universitas. "Dewan Direksi Universitas dan pihak terkait telah melakukan pemerikaan semua kipas angin yang menempel di langit-langit ruang ujian untuk memastikan tidak akan ada kejadian serupa terulang lagi," kata Chi. Gadis peserta ujian tersebut yang usianya 20 tahun telah mengikuti tes ujian masuk pada tahun sebelumnya, diberikan kesempatan untuk kembali pada hari ini (Jumat) namun ia tak muncul untuk melajutkan tes." Lebih dari 500 ribu pelajar di Vietnam megikuti tes ujian masuk perguruan tinggi yang berlangsung pekan ini. Dari sebanyak 1,8 juta calon mahasiswa yang menjalani tes ujian saringan masuk perguruan tinggi pada bulan ini hanya 20 persen yang akan diterima, demikian laporan DPA. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007