Banjar Baru, Kalsel (ANTARA News) - Sejumlah masyarakat di Kabupaten Banjar Baru, Provinsi Kalimantan Selatan, Senin menyambut antusias kunjungan kerja Presiden Joko Widodo pada hari kedua di provinsi yang terkenal dengan batu intannya tersebut.

Presiden bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo keluar dari Hotel Novotel sekitar pukul 09.00 WITA.

Kendaraan kepresidenan sempat berjalan perlahan di sepanjang Jalan Ahmad Yani kilometer 27.

Presiden bersama Iriana memberikan beberapa buku tulis kepada warga, khususnya anak-anak, yang menanti Jokowi di sisi jalan.

Ibu negara terlihat melambaikan tangan kepada warga di sisi kanan jalan saat kendaraan di arah berlawanan terhenti melihat rombongan kendaraan kepresidenan melalui daerah itu.



Sejumlah pengendara dari mobil-mobil yang terhenti pun melambaikan tangannya dan mengabadikan momen dengan kamera telepon pintar.

Siswa-siswi TK Bhayangkara 03 juga menunggu dan melambaikan tangan kepada iringan kendaraan Presiden dari dalam halaman sekolah mereka.

Pada hari kedua kunjungannya di Provinsi Kalimantan Selatan, Presiden rencananya akan menyaksikan pendistribusian bantuan sosial dan pembangunan proyek padat karya.
Rombongan kendaraan kepresidenan disambut masyarakat Kalimantan Selatan saat perjalanan Presiden Joko Widodo di Kabupaten Banjar Baru. (Foto/Video: Bayu Prasetyo)

Pewarta: Bayu Prasetyo
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2018