Jakarta (ANTARA News) - Dua loket tiket di kawasan pintu masuk stadion utama Gelora Bung Karno mulai Kamis siang (12/7), dapat melayani penjualan karcis pertandingan Indonesia-Arab Saudi yang akan berlangsung pada Sabtu malam (14/7). "Mulai Kamis, bisa langsung membeli karcis di loket tiket," kata Alex Iskandar, Wakil Ketua Bidang Tiket Piala Asia 2007 Indonesia, di Senayan, Rabu. Menurut dia, panitia akan membuka dua loket yakni satu di seberang Gedung KONI dan satu lagi di seberang Hotel Atlet Century Park. Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak lagi melayani pemesanan karcis pertandingan, baik secara online mau pun datang langsung sekretariat penjualan karcis di Gedung Squash, Senayan. AFC akan menyediakan karcis sebanyak 87.000 lembar. Sekitar 15 persen dari total karcis yang telah dicetak, akan dilepas mulai Kamis siang ini. Sedangkan sisanya akan dilepas pada hari Jumat (13/7) dan di hari pertandingan. "Sengaja kami lepas secara bertahap agar calon penonton yang baru mau beli karcis di Hari-H tidak kecewa," katanya. Sementara itu, Ketua Bidang Ticketing Piala Asia 2007, Irawan Adjidarmo kepada wartawan, mengakui terjadi salah koordinasi saat penjualan karcis di laga perdana Indonesia vs Bahrain pada 10 Juli lalu sehingga banyak penonton yang kecewa tidak mendapat karcis. Pada pertandingan yang dimenangkan Indonesia 2-1 itu, ribuan penonton tidak bisa masuk ke dalam stadion karena tidak memperoleh karcis pertandingan. Akibat kejadian itu, banyak kursi yang kosong melompong, terutama di Tribun Timur. Tercatat di panitia pertandingan hanya ada 60 ribu penonton. "Pada hari itu, petugas keamanan terlambat datang. Mereka baru datang jam dua siang, padahal calon penonton sudah berbondong-bondong ke stadion sejak pagi hari. Karena mengkhawatirkan keamanan, kami tidak membuka loket penjualan karcis di hari itu," katanya. -Daftar Harga Karcis Piala Asia: Kategori 1: Rp 200.000 (VIP Barat) Kategori 2: Rp 75.000 (Tribun Timur) Kategori 3: Rp 25.000 (Belakang Gawang) Kategori 4: Rp 15.000 (Tribun Atas/Lantai 2) -Loket Tiket: 1. Di seberang Gedung KONI, Senayan. 2. Di seberang Hotel Atlet Century Park, Senayan.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007