Semarang (ANTARA News) - Pelaksana Tugas Gubernur Jawa Tengah Heru Sudjatmoko meminta rambu-rambu sementara di sepanjang ruas jalan tol Batang-Semarang yang akan dioperasikan secara fungsional pada arus mudik Lebaran 2018, dilengkapi guna menjamin keselamatan berkendara para pemudik.

"Saya sudah minta pihak proyek (PT Jasa Marga Semarang-Batang, red) melengkapi rambu-rambu sementara dan pembatas demi menjamin keselamatan berkendara pemudik," katanya di Semarang, Senin.

Terkait dengan permintaan tersebut, Heru mengungkapkan bahwa PT Jasa Marga Semarang-Batang sudah merencanakan untuk segera memasang rambu-rambu sementara dan pembatas jalan sehingga pengguna jalan tol Batang-Semarang yang akan dioperasikan secara fungsional itu diimbau tertib dalam berlalu lintas.

Politikus PDI Perjuangan itu mengimbau apara pengguna jalan tol yang akan dioperasikan secara fungsional untuk tidak mengemudikan kendaraannya dengan kecepatan tinggi agar tidak terjadi kecelakaan.

Heru mengaku akan meninjau kembali proyek pembangunan jalan Tol Batang-Semarang saat bulan Ramadan dan menjelang Lebaran mendatang.

"Kita ingin memastikan bahwa pekerjaan dapat diselesaikan sesuai `schedule`, nanti pertengahan Mei dan awal Juni 2018 kami akan cek lagi," ujarnya.

Pimpinan Proyek Jalan Tol Batang-Semarang Beni Dwi Septiadi saat menambahkan, pihaknya terus mempercepat pengerjaan fisik jalan Tol Batang-Semarang agar dapat fungsional dilalui oleh pemudik pada arus mudik mendatang.

Ia menyampaikan, secara keseluruhan konstruksi tol sepanjang 74,20 kilometer itu sudah mencapai 74 persen dari lima seksi yang dibangun yaitu Seksi I Batang-Tulis (3,20 km), Seksi II Tulis-Weleri (36,35 km), Seksi III Weleri-Kendal (10,75 km), Seksi IV Kendal-Kaliwungu (13,50 km), dan Seksi V Kaliwungu-Semarang (10,40 km).

"Konstruksi secara umum totalnya 74 persen, namun diusahakan fungsional Lebaran nanti nyambung dari Batang hingga Semarang," katanya.

Pewarta: Wisnu Adhi Nugroho
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018