Jakarta (ANTARA News) - Sindikasi perbankan syariah lokal dan internasional mengucurkan pinjaman dengan akad ijarah (sewa untuk menjadi milik) senilai Rp198 miliar bagi maskapai penerbangan lokal, Trigana Air Service.
"Itu untuk pengadaan enam pesawat," kata Dirut Al Ijarah Indonesia Finance (ALIF), Herbudi S. Tomo di Jakarta, Senin.
Tomo menjelaskan, sindikasi tersebut terdiri atas ALIF, Bank Muamalat, dan International Leasing and Investment Company (ILIC) dengan komposisi Rp10,5 miliar, Rp168 miliar, dan Rp19,5 miliar.
"Margin pengembalian kita tidak jauh berbeda dengan pasar yaitu 14-15 persen," katanya.
Dia menjelaskan, Bank Muamalat yang memberikan komposisi terbesar menjadi
arranger dari sindikasi tersebut.
"Ini menjadi sindikasi pinjaman terbesar yang pernah dilakukan Bank Muamalat," kata Dirut Bank Muamalat, A. Riawan Amin.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007