Jakarta (ANTARA News) - Pasar Murah yang digelar oleh PD Pasar Jaya di Kantor Kelurahan Cilincing, Jakarta Utara, ramai diserbu warga.

Lurah Cilincing, Sugiman, mengatakan Pasar Murah ini diadakan di halaman kantor kelurahan mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB.

"Hanya satu hari saja Pasar Murah ini digelar," kata Sugiman saat dikonfirmasi, Rabu.

Ada lima komoditi yang dijual di Pasar Murah ini, yaitu beras, minyak goreng, gula pasir, bawang putih dan terigu.

"Ada lima komoditi. Tapi ada beberapa jenis dari satu komoditi ini," jelasnya.

Salah satu warga, Aminah (47), mengungkapkan kehadiran Pasar Murah ini sangat membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pokok. Tak hanya murah, komoditi yang dijual pun dianggap berkualitas.

"Lumayan lebih murah harganya. Kualitasnya juga bagus," ujarnya.

Baca juga: Warga rela antre demi telur Rp19.500/kg di Jakarta
Baca juga: Pasar murah Bekasi sasar 10.000 warga miskin


 

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019