Yogyakarta (ANTARA News) - PSS Sleman menang 2-1 atas tamunya PSDS Deli Serdang dalam pertandingan putaran kedua Kompetisi Sepakbola Divisi Utama Liga Indonesia 2007 Wilayah Barat di Stadion Meguwoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Kamis sore. Pada babak pertama tuan rumah PSS lebih dulu unggul 2-0 melalui gol bunuh diri pemain PSDS Ilham Romadona pada menit 33, dan tendangan dari titik pinalti oleh Castano pada menit 40. Di babak kedua PSDS mempertipis kekalahan dengan gol yang diciptakan Edgar Anazcho pada menit 65 melalui sundulan kepala. Ia memanfaatkan umpan dari Ansari Lubis. Kedudukan 2-1 untuk kemenangan PSS Sleman bertahan hingga pertandingan usai. Wasit Agus Winarto (Malang) mengkartu kuning tiga pemain, yaitu Soulemane (PSS) pada babak pertama, dan Ferri Setiawan (PSS) serta Edgar Anazcho (PSDS) di babak kedua. Disaksikan sekitar 10 ribu penonton, permainan di babak kedua berjalan imbang, kedua kesebelasan saling menyerang.(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007