Medan (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara Irjen Pol Agus Andrianto, mengatakan akan mendirikan 100 pos pengamanan (pospam) dan 41 pos pelayanan (posyan) pengamanan Lebaran di wilayah Sumatera Utara.

"Hal ini dalam rangka pengamanan dan juga untuk membantu kelancaran arus mudik Lebaran 2019," katanya saat melaksanakan gelar apel pasukan operasi Ketupat Toba 2019 di Lapangan Benteng, Selasa.

Ia juga menegaskan bahwa dalam kegiatan pengamanan hari Raya Idul Fitri 1440 H, terdapat empat poin utama yang menjadi perhatian yakni pertama, persiapkan secara optimal seluruh aspek penyelenggaraan operasi.

"Hal tersebut bertujuan agar operasi dapat terselenggara dengan sukses, aman dan lancar, " katanya
Apel pasukan operasi Ketupat Toba 2019 di Lapangan Benteng, Selasa (28/5) (Antara Sumut/ Nur Aprilliana Br Sitorus)
Kedua, pertahankan kesiapsiagaan dan kewaspadaan seluruh personel dalam menghadapi setiap potensi gangguan sepanjang penyelenggaraan operasi.

Ketiga, untuk tetap menjaga dan pelihara soliditas dan sinergitas seluruh komponen penyelenggaraan operasi. Hindari pelanggaran dan prilaku yang dapat mencederai keberhasilan pelaksanaan tugas.

Keempat, laksanakan setiap penugasan dengan penuh semangat, kebanggaan dan tanggung jawab demi keberhasilan pelaksanaan operasi

"Berbagai upaya cipta kondisi menjelang Operasi Ketupat tahun 2019 juga telah dilaksanakan dengan baik, " ujarnya

Selain itu kata Agus, berbagai infrastruktur pendukung juga telah dipersiapkan secara optimal oleh Pemerintah.

"Mulai dari jalan Tol Sumatera Utara, Bandara dan Pelabuhan Laut serta jalan dan infrastruktur pendukung lainnya," katanya

Pelaksanaan operasi Ketupat Toba 2019 ini akan dilakukan selama 13 hari dimulai pada Rabu (29/5) sampai dengan Senin (10/5).
 

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019