ANTARA - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menargetkan sebanyak 514 kabupaten/kota di Indonesia bisa melakukan intervensi terhadap tiga penyakit mematikan, yaitu jantung, strok dan kanker, pada 2024. Menkes di Gedung RSUD Kota Bogor pada Kamis (19/1) juga menyebut peralatan modern diupayakan untuk penanganan berupa pasang ring jantung, penanganan strok tanpa dibuka, dan kemoterapi untuk kanker. (Fadzar Ilham Pangestu/Yovita Amalia/Gracia Simanjuntak)