Pekanbaru (ANTARA News) - Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Wan Syamsir Yus, di Pekanbaru, Jumat mengatakan kedisiplinan pegawai di daerah itu masih rendah.

"Permasalahan kedisiplinan merupakan persoalan yang tidak pernah terselesaikan. Masalah kedisiplinan pegawai ini, merupakan persoalan serius" ujar dia.

Dikatakan Wan, dirinya tidak menampik kalau setakad ini masih ada pegawai yang terkesan malas-malasan melaksanakan tugasnya. Bahkan tidak sedikit, pegawai yang berkeliaran di saat jam kerja.

"Ya, seperti duduk-duduk di kedai kopi itu, masih banyak kita lihat. Inilah yang terus dilakukan pembinaan-pembinaan, agar mereka benar-benar lebih disiplin lagi," tegas Wan.

Terkait sanksi, lanjut Wan, selama ini pihaknya terus memberikan tindakan tegas, sesuai dengan UU Nomor 43 Tahun 1999 tentang perubahan atas UU nomor 8 tahun 1974 tentang pokok-pokok kepegawaian. Bahkan ada diantaranya yang menjalani pemeriksaan dari Badan Inspektorat Riau.

"Dalam hal penegakan disiplin, kami tidak akan tebang pilih," tukasnya.

Dalam kesempatan itu, Wan juga menyerahkan penghargaan Satya Lancana dari Presiden RI untuk 37 pegawai yang telah mengabdi selama kurun waktu 10 hingga 30 tahun. Tidak hanya itu, Pemprov juga memberikan penghargaan kepada 15 pegawai yang berprestasi baik. Mereka terdiri dari lima pejabat Eselon III, lima pejabat Eselon IV dan lima staf. (IND/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010