Berlin, Jerman (ANTARA News/AFP) - Pemain belakang asal Belanda Edson Braafheid menjadi bintang tim Oranye kedua yang hengkang dari klub raksasa asal Jerman Bayern Munich dalam dua hari ini, setelah dia memastikan menandatangani kontrak dengan klub Bundesliga lainnya Hoffenheim hingga Juni 2014, Rabu waktu setempat.

Pemain berusia 27 tahun itu menandatangani kontrak dua setengah tahun dengan Hoffenheim dengan fee yang tidak disebutkan setelah dia gagal mendapat tempat di tim utama di Bayern, demikian menurut suratkabar Munich Sueddeutsche Zeitung.

Setelah kapten Mark van Bommel meninggalkan Bayern pada Selasa untuk bergabung dengan AC Milan hingga akhir musim, Braafheid menjadi pemain Belanda kedua yang meninggalkan Munich hanya dalam waktu 48 jam setelah itu.

Braafheid bergabung dengan Bayern pada 2009, namun pada 2010 dia menghabiskan waktu setengah tahun sebagai pemain pinjaman di Celtic. (A020/Z002/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011