Toyota (ANTARA News) - Pelatih Santos Muricy Ramalho mengatakan pada Selasa kalau anak asuhnya, Neymar, lebih baik tidak pindah ke Eropa sampai Piala Dunia 2014 di Brazil.

Neymar (19), yang merupakan pemain paling bersinar di luar Eropa, telah dihubung-hubungkan dengan beberapa klub raksasa Eropa, termasuk Barcelona, Chelsea, dan Real Madrid.

Bulan lalu, penyerang internasional Brazil ini telah menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun di Santos, yang akan membuatnya bertahan sampai 2014. Meski demikian, hal tersebut tidak menghapus spekulasi mengenai langkah Neymar selanjutnya.

"Saya rasa ia akan mampu mempersiapkan dirinya dengan lebih baik jika ia bertahan di Brazil. Waktu untuk pergi ke Eropa adalah setelah Piala Dunia," kata Ramalho, pada malam sebelum pertandingan semifinal Piala Dunia antar klub melawan Kashiwa Reysol.

"Orang-orang yang mengelola karirnya melakukan pekerjaan sempurna. Sekarang bukan saatnya untuk pergi ke Eropa," ucapnya, sambil menambahkan kalau Neymar adalah sosok yang "bertanggung jawab dan ia siap untuk bertanggung jawab."

"Meskipun Neymar sedang berada dalam tekanan yang besar, itu tidak memberi dampak negatif. Ia berguna saat sedang berada dalam tekanan," demikian AFP.

(H-RF/A016)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011