West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Agustus, naik 37 sen menjadi 108,42 dolar sementara minyak mentah Brent North Sea untuk September naik 32 sen menjadi 108,39 dolar
Singapura (ANTARA News) - Harga minyak sedikit lebih tinggi di perdagangan Asia pada Senin, sejalan dengan membaiknya jaringan transportasi yang membuka melimpahnya persediaan AS, kata analis.

Kontrak utama New York, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Agustus, naik 37 sen menjadi 108,42 dolar AS per barel, sementara minyak mentah Brent North Sea untuk September naik 32 sen menjadi 108,39 dolar AS dalam perdagangan sore.

WTI telah mencapai setinggi 109,32 dolar AS dalam perdagangan harian di New York pada Jumat lalu, melampaui harga minyak mentah Brent untuk pertama kalinya sejak 16 Agustus 2010.

Kontrak "telah diperdagangkan di atas Brent karena persediaan yang berlimpah di Cushing, Oklahoma, titik pengiriman untuk WTI, telah berkurang oleh pengiriman melalui saluran pipa dan kereta api", Lee Chen Hoay, analis investasi pada Phillip Futures di Singapura, mengatakan kepada AFP.

Harga minyak telah didukung oleh penurunan hampir 27 juta barel stok di AS dalam tiga minggu terakhir berkat musim mengemudi di AS, ketika banyak warga Amerika turun ke jalan untuk mengisi liburan mereka.

"Kami berada dalam musim mengemudi dan memperkirakan melihat harga WTI bertahan pada tingkat yang lebih tinggi," kata Kelly Teoh, ahli strategi pasar di IG Markets di Singapura.

Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013