Sangatta (ANTARA News)- Sebanyak 50 orang lebih terjatuh dan pingsan saat mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 15 Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur, Minggu.

Menurut Sekretaris BPBD Kutai Timur, Syahbuddin, banyaknya peserta upacara yang jatuh pingsan dan dirawat tim medis akibat cuaca panas dan sinar matahari menyengat tubuh.

"Banyak peserta upacara jatuh pingsan karena tidak tahan kepanasan, mereka dirawat di tenda BPBD yang disiapkan," kata Syahbuddin di sela-sela upacara.

Pewarta: Adi Sagaria
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014