Jakarta (ANTARA News) - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Tjahjo Kumolo, mengatakan bahwa publik mengapresiasi pertemuan presiden terpilih Joko Widodo dengan mantan calon presiden Prabowo Subianto.

Pertemuan itu dinilainya telah menghasilkan sinergi positif bagi bangsa.

"Pertemuan tersebut sangat positif. Setikanya apresiasi publik sangat baik dan banyak kalangan mengapresiasi khususnya kalangan usaha dan kalangan poitik dan masy luas," kata Tjahjo di Jakarta, Jumat.

Kata Tjahjo, dirinya juga yakin, pertemuan yang dilakukan hari ini tidak sebatas itu hari ini semata.

"Saya yakin Pak Jokowi setelah dilantik sebagai presiden akan selalu membangun komunikasi politik dengan pimpinan partai politik dan tokoh-tokoh masyarakat dan mendengar aspirasi masyarakat luas," kata anggota DPR RI itu.

Dia juga meyakini, pertemuan Jokowi-Prabowo akan memberikan energi positif bagi bangsa Indonesia.

"Saya optimis pertemuan tersebut setidaknya akan membangun sinergy positif untuk pembangunan bangsa kedepan yang lebih baik," ujar Tjahjo.

Dia menceritakan, pertemuan Jokowi dan Prabowo sudah dijadwalkan jauh-jauh hari.

"Sudah kita coba lobby dengan fungsionaris Gerindra. Dari Gerindra ada ketua DPP Gerindra, Eddy Prabowo, Martin Hutabarat dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Dan dari PDIP ada ketua DPP PDIP, Puan Maharani juga sudah mencoba menghubungi Pak Prabowo," ceritanya. Terkait dengan pimpinan DPR dan MPR yang dikuasai kelompok Prabowo dan SBY, kata Tjahjo, tak jadi masalah.

"Kita lihat positif saja agar fungsi pengawasan pemerintahan Pak Jokowi kedepan akan lebih positif- Pak Jokowi dan Pak Prabowo memang selama ini bersahabat, tidak ada perasaan apa-apa, jauh hari Pak Prabowo juga dukung pak Jokowi sebagai gubernur DKI Jakarta dengan koalisi PDIP dan Gerindra," kata Tjahjo.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014