Hull, Inggris (ANTARA News) - Tottenham Hotspur berhasil membalikkan keadaan dan menundukkan Hull City dengan skor akhir 2-1 dalam laga lanjutan Liga Utama Inggris di Stadion KC Stadium, Hull, Senin dini hari WIB.

Hull, yang sejak menit 50 harus bermain dengan 10 orang pemain setelah Gaston Ramirez diganjar kartu merah itu, kewalahan mempertahankan keunggulan yang mereka peroleh pada menit 8 melalui gelandang Jake Livermore.

Perbedaan jumlah pemain membuat Spurs berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 berkat gol dari Harry Kane pada menit 61 dan Christian Eriksen pada menit perpanjangan waktu.

Eriksen menjadi aktor utama atas kemenangan tersebut, bukan hanya karena ia mencetak gol kemenangan, tetapi juga mengawali gol pertama Spurs lewat eksekusi tendangan bebasnya yang menghantam mistar gawang hanya untuk disambut sontekan Kane sesaat kemudian.

Meski Spurs mengambil inisiatif serangan sejak awal laga, Hull justru sukses melancarkan terapi kejut ke tim asal London tersebut dengan menciptakan gol cepat tendangan Jake Livermore dari jarak 23 meter pada menit 8.

Gol berawal dari sebuah umpan silang yang dilepaskan Ahmed El Mohamady, namun halauan yang dilakukan Jan Vertonghen tidak sempurna dan membuat bola mendarat ke kaki Liverpore yang segera melepaskan tendangan menaklukkan penjaga gawang Hugo Lloris.

Unggul satu gol membuat Hull bersemangat untuk kembali mengoyak gawang Spurs, namun upaya mereka tidak membuahkan hasil termasuk sepakan Gaston Ramirez menyambut bola kemelut dari skema tendangan bebas yang masih membentur Ben Davies dan hanya menghasilkan sepak pojok pada menit 20.

Hingga memasuki menit akhir babak pertama Hull terus menerus mengancam gawang Spurs, yang untungnya masih cukup aman dijaga Lloris dan pemain belakang Federico Fazio untuk setidaknya mencegah tuan rumah menambah pundi gol mereka.

Babak pertama usai dengan keunggulan Hull 1-0 atas Spurs.

Hull masih dipenuhi kepercayaan diri memasuki babak kedua, meski di sisi lain Spurs menjejaki lapangan dengan tekad membalikkan keadaan, termasuk dengan upaya mereka mengganti pemain belakan Eric Dier dengan Vlad Chiriches.

Dua kesempatan pertama Spurs di empat menit awal babak kedua, masih bisa dengan mudah dijinakkan barisan pertahanan Hull.

Namun, petaka bagi Hull bermula saat Ramirez yang tidak tengah menguasai bola melakukan tindakan tidak terpuji kepada Vertonghen. Hadiah kartu merah dari pengadil Craig Pawson atas tindakannya menendang Vertonghen, membuat Ramirez harus kembali ke ruang ganti lebih awal.

Bagi Hull, keadaan tersebut sama sekali tidak menguntungkan bahkan memaksa pelatih Steve Bruce melakukan pergantian pemain dengan skema lebih memperkuat pertahanan, mengutus gelandang bertahan David Meyler menggantikan Hatem Ben Arfa pada menit 57.

Permainan yang cenderung bertahan demi menjaga keunggulan satu gol justru menjadi bumerang bagi Hull, sebab empat menit berselang Spurs sukses menyamakan kedudukan melalui gelandang serang Harry Kane.

Talenta muda berusia 21 tahun itu hanya menyeploskan bola dengan mudah saat menyambut muntahan eksekusi tendangan bebas Christian Eriksen yang menghantam mistar gawang.

Tertekan dan keunggulan berhasil disudahi, Hull justru kembali melakukan pergantian pemain yang berporos mempertebal pertahanan, dengan menarik keluar Tom Huddlestone dan menurunkan bek Liam Rosenior.

Hingga titik tertentu, strategi itu cukup berhasil, namun dibayangi resiko kehancuran sekalinya terjadi kelengahan.

Nasib buruk Hull, menemui perwujudannya saat Eriksen mencetak gol kemenangan Spurs pada menit kedua waktu tambahan babak kedua, saat ia menaklukkan penjaga gawang Allan McGregor.

Hasil akhir kemenangan bagi Spurs 2-1 atas tuan rumah Hull.

Berikut susunan pemain kedua tim dalam laga tersebut sebagaimana dilansir UEFA.com.

Hull City (4-2-3-1): Allan McGregor (PG); Ahmed Elmohamady, Michael Dawson, Curtis Davies, Andrew Robertson; Tom Huddlestone (Liam Rosenior), Jake Livermore; Hatem Ben Arfa (David Meyler), Gaston Ramirez, Robbie Brady (Stephen Quinn); Nikica Jelavic
Pelatih: Steve Bruce

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris (PG); Eric Dier (Vlad Chiriches), Federico Fazio, Jan Vertonghen, Ben Davies; Mousa Dembele (Aaron Lennon), Ryan Mason; Erik Lamela, Harry Kane, Christian Eriksen; Roberto Soldado (Paulinho)
Pelatih: Mauricio Pochettino

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014