Torino (ANTARA News) - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengatakan timnya semakin sulit menembus pertahanan Juventus yang mengubah strategi permainan pada laga leg pertama semifinal Liga Champions, Rabu dini hari WIB.

"Kami memiliki beberapa masalah, yang semakin sulit untuk menemukan ruang tembak kala mereka mengganti formasi menjadi 3-5-2 (sebelumya 4-3-2-1)," katanya kepada Sky Sport Italia usai pertandingan.

"Kami tidak beruntung setelah kebobolan gol kedua. Kesialan sebenarnya adalah ketika bola menghantam mistar gawang," lanjut Ancelotti.

Pada pertandingan yang dihelat di Juventus Stadium itu, Real Madrid kebobolan gol pertama pada menit ke-8 lewat tendangan Morata, sementara gol kedua diciptakan Tevez melalui titik penalti.

"Itulah Juventus yang saya perkirakan, yang terorganisir dengan baik dan memanfaatkan peluang-peluang mereka," kata Ancelotti.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015