-- Pearson English Business Solutions luncurkan sejumlah produk baru yang dirancang untuk mendorong kinerja bisnis melalui kemampuan berbahasa Inggris

 

BRISBANE, California, 20 Mei 2015 (Antara/PRNewswire) -- Pearson English Business Solutions (PEBS) hari ini meluncurkan sejumlah produk dan layanan baru yang dirancang untuk menunjang kompetensi para profesional di bidang sumber daya manusia (SDM) guna mengembangkan dan memperoleh talenta berlevel internasional di era dimana sumber daya manusia adalah modal utama dalam mendorong terciptanya inovasi dan keunggulan yang kompetitif.

 

Logo - http://photos.prnewswire.com/prnh/20150514/216177LOGO

 

Kesuksesan di dalam perekonomian modern yang saling terhubung satu sama lain tergantung pada akses terhadap bakat dan konsumen global. Tenaga kerja yang memiliki visi dan kompetensi berskala internasional akan membawa keberagaman kultural dan wawasan lokal yang mereka miliki ke dalam lingkungan kerja mereka sehingga memberikan nilai tambah bagi perusahaan dimana ia bekerja. Namun, untuk mendapatkan tenaga kerja dengan kualitas seperti itu tak hanya membutuhkan kemampuan akademis tapi juga kemahiran berbahasa Inggris.

 

PEBS meluncurkan dua produk baru bagi para profesional di bidang SDM untuk mengelola dan memperoleh bakat berskala internasional:

- ONE Standard meliputi spektrum keahlian berkomunikasi, mulai dari kemampuan menulis yang efektif hingga kemampuan untuk melakukan pertukaran dan negosiasi bisnis.

- One Professional menawarkan pelatihan dengan level lebih tinggi dibandingkan One Standard yang terdiri dari bimbingan empat mata dari seorang konsultan bisnis, praktik kemampuan berbisnis, dan penulisan respon terhadap penawaran bisnis.

 

PEBS juga meluncurkan layanan konsultasi dan pembandingan agar para profesional di bidang SDM dapat memegang kendali di dalam perekrutan tenaga kerja, sehingga dapat menyesuaikan bakat yang dimiliki sang tenaga kerja dengan strategi bisnis perusahaan, standar kemahiran global, dan progres individu.

- Industry Profile Benchmark mendefinisikan persyaratan calon dan tenaga kerja terhadap tolok ukur kemahiran yang direkomendasikan untuk industri dan profil jabatan.

- Custom Profile Benchmark mendefinisikan orientasi bisnis dari perusahaan dan tolok ukur kemahiran tenaga kerja terhadap standar yang dipatok oleh perusahaan untuk jabatan, departemen, atau kedisiplinan.

 

Pimpinan Pearson English Business Solutions, Karine Allouche Salanon, menyampaikan:

 

"Produk-produk baru ini memperkuat fungsi departemen SDM di dalam pengelolaan tenaga kerja. Manajemen bakat tak lain bertujuan untuk mengembangkan kemampuan individu

dan menyesuaikan kemmpuan mereka dengan strategi bisnis perusahaan."

 

Wakil Direktur Go-To-Market and Operations PEBS, mengatakan:

 

"Pendekatan kami mengacu pada tiga prinsip untuk memenuhi kebutuhan dunia bisnis: kami meluncurkan teknologi canggih yang dapat diakses di seluruh dunia; kami menerapkan teknologi tersebut dengan teknik pengajaran empat mata guna menjamin program-program yang kami berikan benar-benar sesuai dengan tiap peserta didik; solusi-solusi tersebut sangat terukur dan fleksibel agar dapat menjamin terciptanya nilai tambah secara finansial serta dukungan terhadap kemampuan berkualitas tinggi."

 

Pearson English adalah penyedia solusi pengajaran bahasa Inggris, mulai dari dasar untuk pemula hingga level ruang rapat bagi tingkat mahir. Pearson English adalah salah satu divisi Pearson, salah satu perusahaan penyedia solusi pendidikan terbesar di dunia. Pelajari lebih lanjut di http://bit.ly/talentmanagementsolutions.

 

Postingan blog Nicole Brown tentag manajemen bakat dan penyesuaian dengan portofolio PEBS dapat ditemukan disini.

 

Terhubung dengan Pearson English Business Solutions di LinkedIn (http://bit.ly/PEBSLinkedIn), Facebook (http://bit.ly/PEBSFacebook), Twitter (http://bit.ly/PEBSTwitter) #english4business.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015