Jakarta (ANTARA News) - West Ham United mengungguli Chelsea 1-0 pada babak pertama dalam pertandingan partai 16 besar Piala Liga Inggris, di Stadion Olimpiade London, Kamis dini hari WIB.

West Ham membuka keunggulan lewat gol Cheikhou Kouyate pada menit ke-11. Umpan silang Noble dari sisi kiri pertahanan Chelsea berhasil disundul oleh Kouyate yang gagal diantisipasi penjaga gawang.

West Ham nyaris menambah kemenangan pada menit 14 lewat tembakan keras Antonio, sayangnya bola melayang tipis di atas mistar gawang The Blues.

Tim tuan rumah kembali mendapat peluang pada menit ke-30 melalui sontekan Lanzini setelah menerima bola kiriman Antonio, tetapi bola melebar dari sasarannya.

Kiper Chelsea Begovic melakukan penyelamatan gemilang di menit 38 saat menggagalkan sepakan tendangan bebas Obiang yang mengarah tepat ke gawangnya. Hingga babak pertama berakhir, tak ada gol tambahan tercipta.

Susunan pemain:

West Ham United: Randolph; Kouyate, Reid, Ogbonna; Fernandes, Noble, Obiang, Cresswell; Antonio, Payet, Lanzini.

Chelsea: Begovic; Luiz, Terry, Cahill; Aina, Kante, Chalobah, Azpilicueta; Willian, Batshuayi, Oscar.

Penerjemah: Try Essra
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016