AsiaNet 67314

NANNING, Tiongkok, 6 Februari 2017 (Antara/Xinhua-AsiaNet) --

Guangxi-ASEAN Economic and Technological Development Zone (ETDZ), yang didirikan pada Maret 2004 dan berlokasi 30 km utara Distrik Xingning Nanning, merupakan pusat industri di kawasan Guangxi Beibu Gulf Economic Rim. Pada Maret 2013, ETDZ terdaftar di Dewan Negara sebagai zona pengembangan nasional utama yang mewakili kemajuan industrialisasi dan urbanisasi Nanning. Seiring dengan upaya Nanning menggalakkan strategi industrinya serta memperbaiki infrastruktur, ekonomi aglomerasi dan biaya investasi yang murah mulai menuai hasil. Sejauh ini, kantor lokal, anak perusahaan atau pabrik milik lebih dari 270 perusahaan terkemuka Tiongkok dan manca negara telah tersebar di ETDZ. Pada 2016, model bisnis baru diperkenalkan ke ETDZ. Sambil memperkuat lokasi serta pengaruh pemrosesan pangan, biofarmasi dan produksi mesin, pengelola telah berupaya keras melakukan diversifikasi ke industri baru dengan cara menarik lebih banyak investor berpengaruh.

Sebanyak 27 proyek baru pada tahun 2016 dilaporkan menghasilkan investasi di dalam negeri senilai RMB 5,6 miliar, yang berkontribusi terhadap 103,70% dari target tahun ini, dan FDI senilai USD 53,5 juta, yang berkontribusi terhadap 100% dari target tahun ini.

Pembangunan proyek Nanning Scisky Science Park, hasil investasi senilai RMB 6 miliar pada Mei 2016, resmi dimulai pada Desember sebagai revolusi di sektor pengolahan kayu di Guangxi. Rencana selanjutnya ETDZ adalah meningkatkan upaya menarik lebih banyak pabrikan hulu dan hilir terkait dengan proyek Scisky - kain jok mobil, lantai, furnitur dan perlengkapan rumah sesuai selera - sehingga rangkaian industri bisa berkontribusi positif terhadap skala ekonomi dan aglomerasi produsen bahan polimer yang larut dalam air.   

Menurut kepala badan promosi investasi lokal, pada 2017, AETDZ akan tetap berkomitmen untuk "menarik investasi yang lebih besar dan berkualitas lebih tinggi" sambil memperluas jaringan proyek yang ada serta mentargetkan berbagai upaya pada bidang dan industri penting. Sambil mengintensifkan fokus pada ketiga industri yang dominan, pucuk pimpinan berjanji membuat kemajuan dengan meluas ke pertanian modern, pariwisata dan industri jasa.

Sumber: Guangxi-ASEAN Economic and Technological Development Zone (ETDZ)

Tautan Lampiran Gambar:
http://asianetnews.net/view-attachment?attach-id=283467
http://asianetnews.net/view-attachment?attach-id=283468

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2017