Jepara (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Jepara, Jawa Tengah menyiapkan alternatif pengiriman logistik pemilihan kepala daerah ke beberapa pulau di Karimunjawa melalui jalur udara saat cuaca laut tidak mendukung, kata Ketua KPU setempat M. Haidar Fitri.

"Kami sudah berkoordinasi dengan KPU Provinsi, ketika cuaca laut tidak mendukung dalam pendistribusian kebutuhan logistik pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jepara 2017 ke tingkat PPS di Kecamatan Karimunjawa yang berada di pulau tersendiri bisa menggunakan jalur udara," ujarnya di Jepara, Jumat.

Informasinya, kata dia, KPU Provinsi Jateng sudah berkoordinasi dengan TNI terkait alternatif distribusi logistik menggunakan pesawat helikopter milik TNI.

Ia mengatakan TNI menyatakan kesiapannya untuk membantu, ketika cuaca laut di Karimunjawa memang tidak mendukung untuk distribusi logistik menggunakan jalur laut.

Sebelumnya, kata dia, pendistribusian logistik pemilu ke tiga PPS, yakni di Desa Parang dan Nyamuk serta tempat pemungutan suara (TPS) 10 di Pulau Genting turut Desa Karimunjawa dijadwalkan Selasa (7/2), namun karena cuaca tidak mendukung akhirnya diundur Sabtu (11/2) atau Minggu (12/2).

Ketiga lokasi tersebut, lanjut dia, memang berada di pulau tersendiri, sehingga distribusinya harus menggunakan perahu nelayan.

Dengan pendistribusian lebih awal, dia berharap, saat pelaksanaan pemungutan suara pada tanggal 15 Februari 2017 kebutuhan logistik pemilunya sudah tersedia.

Bahkan, kata dia, distribusi logistik pemilu untuk Kecamatan Karimunjawa dilakukan lebih awal, yakni pada 1 Februari 2017.

"Hal itu, untuk antisipasi cuaca buruk karena selama musim baratan yang ditandai dengan gelombang tinggi, kapal penyeberangan dari Jepara ke Karimunjawa memang beberapa kali tidak bisa beroperasi," ujarnya.

Jumlah TPS di Kecamatan Karimunjawa sebanyak 21 TPS dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 3.376 pemilih yang tersebar di empat desa, yakni Karimunjawa, Kemujan, Nyamuk, dan Parang.

Untuk distribusi logistik pemilu ke kecamatan lainnya, kata dia, dimulai hari ini (10/2) dengan target 10 kecamatan dari 16 kecamatan yang ada di Kabupaten Jepara, sedangkan sisanya Sabtu (11/2).

"Karena saat ini musim hujan, maka semua kebutuhan logistik pemilu dibungkus menggunakan plastik," ujarnya.

Jumlah DPT Pilkada Jepara 2017 sebanyak 858.958 pemilih yang tersebar di 1.805 TPS di 16 kecamatan.

Sementara pasangan calon yang akan meramaikan Pilkada Jepara 2017 sebanyak dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Jepara, yakni Ahmad Marzuki-Dian dan Subroto-Nur Yahman.

Pasangan calon Ahmad Marzuki-Dian diusung oleh PDI Perjuangan yang memiliki 10 kursi di DPRD Jepara, sedangkan pasangan calon Subroto-Nur Yahman didukung delapan partai politik, yakni Partai Gerindra, PKB, PPP, PKS, Hanura, Golkar, PAN, Nasdem dan Demokrat.

Pewarta: Akhmad NL
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017