Simeone 100 persen berkonsentrasi untuk Atletico,..."
Jakarta (ANTARA News) - Direktur Olahraga Atletico Madrid, Jose Luis Perez Caminero, yakin bahwa pelatih mereka, Diego Simeone, tak akan beranjak dari klub La Liga Spanyol itu pada musim depan.

Hal itu diungkapkan Caminero kepada majalah sepak bola Jerman, Kicker, sebagaimana dilansir laman surat kabar Spanyol, AS.

"Diego Simeone memiliki kontrak hingga tahun 2018 bersama Atletico, ia dan para stafnya telah meyakinkan kami bahwa mereka akan bertahan bersama kami," kata Caminero.

"Simeone 100 persen berkonsentrasi untuk Atletico, kami tak mengkhawatirkan apa pun," ujarnya menambahkan menanggapi rumor kepergian Simeone.

Simeone saat ini merupakan pelatih dengan masa kerja terpanjang di Atletico sepanjang masa, sejak ia menduduki posisinya pada Desember 2011 silam.

Memasuki musim keenamnya bersama Los Rojiblancos, pelatih asal Argentina itu telah mempersembahkan satu gelar juara La Liga, satu trofi Piala Super Eropa, satu trofi Piala Raja Spanyol dan satu trofi Piala Super Spanyol.

Spekulasi mengenai kepergiannya mulai merebak sejak menyatakan akan mempertimbangkan masa depannya di klub tersebut dalam komentar purnalaga final Liga Champions 2016 lalu di Milan setelah Atletico ditumbangkan Real Madrid lewat adu penalti, sebelum kemudian memutuskan untuk bertahan di posisinya.

Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017