... tidak mau mengomentari itu. Hari ini, dan ke depan adalah tugas pokok dan tanggung jawab kami...
Medan (ANTARA News) - Kepala Polda Sumatera Utara, Inspektur Jenderal Paulus Waterpauw, enggan mengomentari tentang kabar keikutsertaan dia dalam Pilkada di Provinsi Papua.

"Nanti saja itu," katanya usai parade pemberangkatan Inspektur Jenderal Polisi Rycko Amelza Dahniel, di Markas Polda Sumatera Utara, Sabtu. Waterpauw menggantikan Dahniel di posisi itu.

Waterpauw juga enggan menanggapi ketika dipertanyakan izin dari Kepala Kepolisian Indonesia, Jenderal Polisi Tito Karnavian, untuk dapat ikut dalam kontestasi Pilkada di Papua.

"Saya tidak mau mengomentari itu. Hari ini, dan ke depan adalah tugas pokok dan tanggung jawab kami," ujar dia.

Waterpauw malah berkomentar soal pengamana Pilkada Sumatera Utara pada 2018 nanti. "Itu memang menjadi prioritas polda dalam memperlancar seluruh tahapan pilkada," katanya.

Pewarta: Irwan Arfa
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017