Jakarta (ANTARA) - Pelatih tim Persija Jakarta Julio Banuelos mengatakan, timnya akan bermain menyerang dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2019 kontra Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (10/8), mulai pukul 15.30 WIB.

"Kami akan menyerang untuk memenangkan pertandingan," ujar Banuelos usai memimpin latihan timnya di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis.

Pelatih asal Spanyol itu yakin para pemainnya dapat menunjukkan penampilan terbaik dalam pertandingan itu meski masa persiapan mereka untuk laga itu tidak lama.

Seperti diketahui, Persija baru bertanding di leg kedua final Piala Indonesia 2018-2019 menghadapi PSM Makassar di Makassar pada Selasa (6/8).

"Meski singkat, saya melihat para pemain siap menghadapi Bhayangkara," tutur Banuelos.

Menurut Banuelos, secara taktik, Bhayangkara FC mirip dengan Arema FC yang menahan imbang Persija dengan skor 2-2 di laga Liga 1 2019, Sabtu (3/8), di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Oleh karena itu, dia memasang kewaspadaan tinggi karena dalam pertandingan melawan Arema, Persija sejatinya unggul 2-1 sampai lawan memaksakan hasil imbang lewat gol di menit ke-90+5.

Persija Jakarta mau tidak mau memang harus memenangi laga melawan Bhayangkara demi mendongkrak posisi mereka pada klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2019.

Saat ini, skuat berjuluk Macan Kemayoran bertengger di posisi ke-17 atau dua terbawah klasemen dengan mengoleksi tujuh poin dari delapan laga.

Seluruh pemain Persija siap untuk pertandingan tersebut kecuali dua nama yang cedera yaitu bek Steven Paulle dan gelandang Fitra Ridwan serta Sandi Sute yang menjalani sanksi akumulasi kartu kuning.

Baca juga: Kartu merah Persija jadi kunci PSM juara

Baca juga: Oknum Jakmania serang lokasi nobar, Anies: pelanggaran harus ditindak

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019