Jakarta (ANTARA News) - Gunung berapi Soputan yang terletak di antara Kabupaten Minahasa Selatan dan Kabupaten Minahasa Tenggara, Provinsi Sulawesi Utara, Jumat, sekitar pukul 16.15 Wita, meletus dengan memuntahkan material pasir hingga membentuk awan hitam. Seorang saksi mata Inyo Rumondor, yang dihubungi ANTARA di kota Amurang (ibu kota Minahasa Selatan), sekitar 15 km dari pusat kejadian, mengatakan gumpalan pasir membentuk awan tinggi dan terlihat jelas dari kota Amurang. Saksi mata lainnya, seorang penduduk di desa Molompar I, kecamatan Tombatu, Minahasa Tenggara, Jerry Rawis, melalui telepon seluler melaporkan, abu pasir bercampur lumpur dimuntahkan gunung api itu. Sejumlah rumah di desa Lobu, Silian, dan Tombatu dilaporkan roboh karena peristiwa itu. Beberapa unit mobil ambulan telah dikirimkan oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara ke desa-desa tersebut. Belum ada laporan berapa banyak rumah penduduk yang rusak atau adanya korban jiwa akibat letusan Gunung Soputan.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008