Jakarta (ANTARA News) - "Aku paling suka ayam goreng tepung," kata Marsha Idol kepada wartawan, saat dijumpai di tengah pesta ulang tahun kedua rumah makan terkenal "Riung Tenda", di kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Sabtu. Finalis kompetisi reality show Indonesian Idol musim kedua ini menyatakan, dirinya diundang hadir di acara sebagai salah seorang pelanggan setia. "Saya pernah mengadakan pesta ulang tahun di sini, dan sejak itu sering datang karena ayam gorengnya `nendang banget` (enaknya terasa sekali)," katanya. Pemilik nama lengkap Nabila Marshanda ini menjelaskan, bumbu ayam goreng kampung yang menjadi menu utama Riung Tenda sangat meresap sehingga menimbulkan rasa gurih. Menjawab pertanyaan wartawan, ia mengaku lebih menyukai makanan khas Indonesia yang dikatakannya sebagai "Pasti lebih sehat dan sesuai selera kita", ketimbang makanan cepat saji buatan luar negeri khususnya yang tinggi lemak. Ketika ditanyakan tentang makanan lain yang juga menjadi kesukaannya, ia menyebut udang bakar, ikan gurame terbang, sayur asem, dan sambal. "Kalau lagi di jalan, terus ngebayangin semua itu, perutku langsung keroncongan," ujarnya. Rumah makan Riung Tenda pertama kali dibuka di Rawamangun, Jakarta Timur, oleh Ibu Sienny tahun 1981. Awalnya cuma warung kecil, ternyata nasi putih, ayam goreng, sayur asam dan sambal buatan Ibu Sienny sangat disukai pembeli, dan menu itu sampai sekarang tetap dipertahankan.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008