Bucharest (ANTARA News) - Pelatih sepakbola Rumania, Victor Piturca, tidak memasukkan Cristi Chivu dan Adrian Mutu dalam daftar pemain tim nasional (timnas), Senin, yang akan bertanding pada kualifikasi Piala Dunia 2010 melawan Lithuania dan Kepulauan Faroe. Kapten timnas Rumania, Chivu, masih harus melakukan pemulihan atas cedera bahunya setelah operasi, dan Mutu juga baru saja mengalami cedera sakit di bagian tulang kakinya selama latihan pada Sabtu bersama klub Italia Fiorentina, demikian laporan AFP. Kedua pemain itu juga absen dalam pertandingan persahabatan bulan lalu yang menang atas Latvia. Tiga pemain lain juga absen pada dua pertandingan kualifikasi pertama, mereka adalah pemain Shakhtar Donetsk Razvan Rat, Florentin Petre dari klub Rusia Grozny dan George Ogararu dari Steaua Bucharest. Rumania yang berada di Grup 7 bersama Perancis, Serbia dan Australia akan menjamu Lithuania pada 6 September di kota sebelah utara Cluj dan akan terbang ke Kepulauan Faroe empat hari kemudian. Berikut susunan pemain Rumania: Kiper: Bogdan Lobont (Dinamo Bucharest), Eduard Stancioiu (CFR Cluj) Pemain belakang: Cosmin Contra (Getafe/Spanyol), Cristian Sapunaru (FC Porto/Portugal), Gabriel Tamas and Cosmin Moti (Dinamo Bucharest), Dorin Goian and Sorin Ghionea (Steaua Bucharest), Stefan Radu (Lazio/Italia), Mihai Nesu (FC Utrecht/Belanda) Pemain tengah: Banel Nicolita and Pihai Radoi (Steaua Bucharest), Razvan Cocis (Locomotiv Moscow/Rusia), Paul Codrea (Siena/Italia), Costin Lazar (Rapid Bucharest), Marian Aliuta (FC Vaslui), Nicolae Dica (Catane/Italia) Pemain depan: Florin Bratu and Marius Nicolae (Dinamo Bucharest), Ciprian Marica (VfB Stuttgart/Jerman), Daniel Niculae (Auxerre/Perancis), Florin Costea (Univ. Craiova). (*)

Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008