Los Angeles (ANTARA News) - Studio Hollywood, Columbia Pictures, merencanakan akan menghidupkan lagi sekuel larisnya pada dasawarsa 1980-an, "Ghosbusters", dengan film ketiga yang akan mempertemukan kembali dua bintangnya, Bill Murray dan Dan Aykroyd, demikian dilaporkan Kamis. Harian industri hiburan Variety melaporkan dalam edisi laman internetnya bahwa Columbia Pictures sudah merekrut penulis skenario Lee Eisenberg dan Gene Stupnitsky untuk menggarap cerita film ketiga dalam serial yang banyak menghasilkan pemasukan tersebut. Dua film "Ghosbusters" pertama, yang berkisah seputar tim pemburu hantu yang pemberani yang mengusir kekuatan adikodrati di New York, meraup penghasilan lebih dari 500 juta dolar dari penjualan karcis di seluruh dunia. Dua bintang pendukung lainnya, yakni Harold Ramis dan Ernie Hudson, juga akan kembali memperkuat film itu, tulis Variety, seperti dukutip AFP. Sutradara Ivan Reitman menggarap film aslinya pada 1984 dan sekuel keduanya pada 1989. Selain dua sekuel, film ini menjadi fenomena budaya pop, dengan menghasilkan tiga kartun televisi, sebuah novel, sebuah serial komik, berbagai video game dan barang-barang dagangan lainnya. (*)

Copyright © ANTARA 2008