Sumenep (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Sumenep, Madura, Jawa Timur, Senin (15/9), mulai memantau angkutan laut menjelang Lebaran tahun ini. Kepala Dishub Sumenep, R. Achmad Aminullah menjelaskan, pihaknya sudah menempatkan personelnya yang secara khusus bertugas memantau angkutan laut. "Pemantauan angkutan laut selama arus Lebaran, dipusatkan di Pelabuhan Kalianget. Kami akan mendirikan pos komando (posko) yang menjadi pusat informasi angkutan laut di Sumenep selama arus Lebaran," katanya. Ia menjelaskan, untuk angkutan laut sudah disiapkan tiga kapal motor (KM) dan 30 perahu layar motor (PLM), guna melayani penumpang di semua lintasan perairan Sumenep selama arus Lebaran. "Kami bersama-sama personel Syahbandar di masing-masing pelabuhan, juga akan mengintensifkan pengecekan kelaikan KM maupun PLM sebelum beroperasional (berlayar), demi keselamatan dan kenyamanan penumpang," katanya menambahkan. Aminullah menjelaskan, pemantauan angkutan laut terhitung sejak H-15 Lebaran hingga H+15 Lebaran. (*)

Editor: Anton Santoso
Copyright © ANTARA 2008