Bandung (ANTARA News) - Pemilik arisan lebaran PT De Sam San (DSS), Dewi Nuri Bintarti menyerahkan diri ke Polresta Cimahi, Jawa Barat, Senin pukul 16.00 WIB dan hingga pukul 21.30 WIB masih dalam pemeriksaan pihak kepolisian. Kapolresta Cimahi, AKBP Eko Budi Sampurno di Cimahi, Senin mengatakan pemeriksaan terhadap Dewi dilakukan sejak pukul 16.15 WIB hingga 19.30 WIB namun terhenti karena pemilik usaha arisan lebaran ini sakit. "Pihak dokter kepolisian tengah memeriksa kondisi kesehatannya dan pemeriksaan kembali akan dilanjutkan jika kondisi Dewi siap," ujar Eko. Kapolres mengatakan Dewi untuk sementara belum dijadikan tersangka karena belum ada bukti-bukti yang menjurus pada perbuatan penipuan dan penggelapan. "Kita tunggu saja hasil pemeriksaan yang kini tengah dilakukan pihak Reskrim," ujarnya. Sabtu (20/9) lalu sekitar 57 orang kolektor arisan lebaran CV De Sam San mengadu ke kepolisian karena kaburnya pemilik perusahaan, Dewi dan Alit sehingga berakibat tidak dibayarkannya paket arisan lebaran sebesar Rp4 miliar milik 4000 nasabah.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008