New Delhi, (ANTARA News) - Sedikit-dikitnya 30 orang dikhawatirkan tewas karena berdesak-desakan di kuil di Tajasthan, bagian barat India, televisi setempat melaporkan, Selasa. Peristiwa itu terjadi di kuil Chamunda di dekat kota bersejarah, Jodhpur. Bulan lalu, peristiwa serupa di luar kuil Hindu di puncak sebuah gunung di bagian utara India menewaskan sedikitnya 145 orang yang sedang melakukan ritual di kuil tersebut. Pihak berwenang setempat telah memerintahkan penyelidikan atas tragedi itu yang terjadi setelah desas-desus adanya tanah longsor yang menimbulkan kepanikan warga Hindu yang sedang melakukan upacara. Mereka berlarian menyelamatkan diri ke bawah gunung sempit dari kuil Naina Devi di negara bagian Himachal Pradesh, pada saat berpapasan dengan ribuan orang yang sedang naik menuju kuil itu. Pada Januari 2005, sedikitnya 265 warga Hindu tewas, termasuk sejumlah wanita dan anak-anak. Mereka meinggal di dekat sebuah kuil terpencil di negara bagian Maharashtra.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008