Dua minggu sebelum libur Natal dan Tahun Baru, kita telah tambah postur keamanan. Ada total 48 personel TNI AU disiagakan dan ditambah personel Avsec sebesar 141 personel
Jakarta (ANTARA) - Pengelola Bandara Internasional Halim Perdanakusuma memperkirakan lonjakan penumpang akan terjadi beberapa hari menjelang Natal karena faktor liburan sekolah yang sudah dimulai untuk periode Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

"Berdasarkan data dan komparasi dengan tahun sebelumnya, memang terjadi lonjakan di H-7 atau H-5, sehubungan dengan adanya libur anak sekolah," ujar Officer in Charge (OIC) Bandara Halim Perdanankusuma Erick Arrachman ketika ditemui di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu.

Menurut data yang dimiliki oleh posko terpadu Angkasa Pura II yang ada di Halim, sampai dengan Sabtu (21/12) malam terdapat 12.078 penumpang yang berangkat dari bandara tersebut, angka itu turun dari 12.994 penumpang yang berangkat dalam periode yang sama tahun lalu.

Untuk kedatangan, sampai dengan Sabtu tengah malam terdapat 10.848 penumpang yang tiba di Jakarta melalui Halim Perdanakusuma, turun dari 11.893 penumpang pada tahun lalu.

Angka itu menjadikan total penumpang yang menggunakan Bandara Halim Perdanakusuma pada Sabtu mencapai 22.926 penumpang, atau turun dari 24.887 penumpang dari periode yang sama H-4 pada tahun lalu.

Angkasa Pura II sendiri memperkirakan pada Minggu (22/12) atau H-3 dari Natal akan terjadi kenaikan penumpang baik yang tiba ataupun berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma yang diperkirakan mencapai 24.475 penumpang.

Untuk mengantisipasi puncak kesibukan, pihak pengelola bandara sudah juga menambah aparat keamanan dari TNI Angkatan Darat sebanyak 48 personel, menurut Executive General Manager Bandara Halim Perdanakusuma Kolonel Pnb TNI Nandang Sukarna pada Sabtu (21/12).

"Dua minggu sebelum libur Natal dan Tahun Baru, kita telah tambah postur keamanan. Ada total 48 personel TNI AU disiagakan dan ditambah personel Avsec sebesar 141 personel," ujar dia.

Baca juga: Penumpang Natal-Tahun Baru Bandara Halim diproyeksi naik tiga persen

Baca juga: 12.993 penumpang libur Natal-Tahun Baru berangkat dari Bandara Halim

 

Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2019