Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden M Jusuf Kalla mengatakan pemerintah menjaga kelangsungan dunia usaha dan akan membantu semua pengusaha nasional yang sedang mengalami kesulitan. "Pemerintah menjaga kelangsungan usaha, pemerintah membantu siapa saja," kata Wapres M Jusuf Kalla saat keterangan pers usai salat Jumat di Jakarta. Pernyataan tersebut diungkapkan Wapres ketika ditanya soal suspensi saham PT Bumi Resourses. Menurut Wapres apa yang terjadi di BEJ mengenai dibuka dan ditutupnya suspensi saham Bumi tersebut merupakan mekanisme yang biasa saja terjadi. Menurut Wapres, pemerintah mempunyai kepentingan untuk menjaga kelangsungan usaha para pengusaha nasional. Wapres menegaskan perlindungan kepada pengusaha nasional merupakan hal yang wajar dan banyak dilakukan di dunia. "Jangan terlalu curiga dengan semua pengusaha nasional, bahaya ini. Siapa nanti yang bayar pajak ?. Pengusaha nasional yang membayar pajak. Asing (pengusaha asing) mereka pergi," kata Wapres. Wapres menjelaskan bahwa pemerintah Amerika Serikat (AS) juga membantu pengusaha nasionalnya. Begitu pula pemerintah Jepang. Karena itu, tambahnya apa yang dilakukan pemerintah merupakan hal yang wajar. "Jadi kalau ada pengusaha nasional yang kesulitan, mari kita jaga?," kata Wapres. Wapres menegaskan bantuan yang dilakukan pemerintah terhadap PT Bumi Resourses hanya merupakan bantuan moral. Menurut Wapres bantuan itu sangat kecil jika dibandingkan dengan bantuan pemerintah kepada pengusaha nasional lainnya pada tahun 1998. Wapres mencontohkan bantuan kepada BCA, BII, Danamon dan lainnya. "Ini terlalu kecil bantuannya jika dibandingkan dengan yang lain," kata Wapres dengan nada tinggi.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008