Jakarta (ANTARA News) - Partai Amanat Nasional (PAN) menyerukan gerakan nasional mengonsumsi produk dalam negeri sebagai upaya menghadapi krisis ekonomi global saat ini.

Ketua Umum PAN Soetrisno Bachir di Jakarta Kamis meminta pemerintah tidak menutup-nutupi keadaan yang seolah-olah krisis tidak berdampak bagi Indonesia.

"Dalam keadaan seperti saat ini, bangsa Indonesia tidak perlu mencari-cari siapa yang salah. Yang lebih diperlukan adalah kemauan untuk bersama-sama menghadapi krisis," ujarnya.

Dia juga mengimbau semua pihak agar menjelang pemilu dan Pilpres sekarang ini untuk menyingkirkan dulu seluruh perbedaan.

"Para pemimpin bangsa ini harus segera ambil langkah cepat dan tegas walaupun PAN juga percaya otoritas perekonomian telah berusaha keras mengatasi krisis yang ada," kata Bachir.

Selain penanganan teknis aspek ekonomi, PAN berpendapat, ada upaya lain untuk penyelamatan ekonomi bangsa ini dari krisis yakni membangun gerakan nasional mendorong konsumsi atau produksi dalam negeri.

Terkait dengan hal itu, kata Soetrisno Bachir, PAN mengimbau para pemimpin untuk memberikan contoh semaksimal mungkin menggunakan produk dalam negeri sendiri.

Belanja pemerintah harus diprioritaskan pada barang-barang yang memiliki kandungan lokal tinggi dan bukan produk-produk impor.

Kebijakan tersebut diharapkan bisa mendorong peningkatan produksi dalam negeri sehingga semakin kompetitif baik dari segi kualitas maupun harga.

Lebih lanjut, Soetrisno Bachir mengatakan bahwa perlu pula dilakukan pengembangan terhadap pasar-pasar rakyat di pelosok pedesaan.

Pasar rakyat ini bukan hanya dapat menekan angka pengangguran, namun juga menumbuhkan kapasitas kewirausahaan masyarakat yang diperlukan bagi bangkitnya perekonomian.

Disaat yang sama, pemerintah harus melindungi produk dalam negeri ini dan meningkatkan pencegahan serta penindakan penyelundupan.
(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008