Surabaya,  (ANTARA News) - Sekitar seribu orang pendukung pasangan Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur, Khofifah-Mudjiono (Ka-Ji), Senin, menggelar istigosah mendoakan agar sidang terakhir gugatan Ka-Ji atas adanya kecurangan dalam proses Pilgub Jatim putaran dua waktu lalu akan dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK).

Para pendukung Ka-Ji yang kebanyakan terdiri dari ibu-ibu berpakain putih-putih mendatangi Kantor DPC Partai Patriot Surabaya,Jalan Jaksa Agung Suprapto, Surabaya sekitar pukul 09.00 WIB untuk mengikuti istigosah.

Salah satu anggota tim sukses Ka-Ji, Aba Yanto, mengatakan doa bersama tersebut dilakukan agar sidang putasan MK atas sengketa Pilgub Jatim kali ini berjalan lancar dan menghasilkan keputusan yang adil.

"Kami berharap Ka-Ji menang dalam sidang yang digelar MK hari ini (2/12)," katanya di acara istigosah yang digelar tim sukses Ka-Ji di Kantor DPC Partai Patriot Surabaya.

Menurut dia, pihaknya yakin bahwa gugatan Ka-Ji akan diterima oleh MK. Untuk itu, ia optimis bahwa sidang kali ini akan dimenangkan pasangan Ka-Ji.

Namun, sebagai pendukung Ka-Ji, ia akan menerima segala keputusan terburuk atas sidang MK tersebut. "Jika Ka-JI kalah, ya, tidak apa-apa. Kalah dan menang dalam sistem demokrasi adalah biasa," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008