Jerusalem, (ANTARA News) - Pesawat-pesawat perang Israel telah menghantam 230 sasaran di Jalur Gaza sejak Sabtu.

"Sebanyak 230 sasaran telah dihantam," kata jurubicara militer Israel seperti dikutip AFP. "Sasaran itu mencakup infrastruktur Hamas seperti gedung, depot senjata dan tempat peluncuran roket."

Israel  melancarkan serangan pemboman besar-besarannya terhadap Hamas di Gaza sejak Sabtu pagi. Aksi itu adalah salah satu operasi militer terbesar terhadap wilayah yang mereka rebut dalam perang 1967 itu.

Sedikit-dikitnya 280 warga Palestina tewas dalam serangan gencar itu, sebagian besar dari mereka anggota Hamas, menurut dokter.

Hamas membalas dengan menembakkan puluhan roket ke Israel, yang hanya menewaskan satu orang dan melukai sedikit orang lainnya.(*)
 

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008