Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Ani Yudhoyono, Selasa pagi, dijadwalkan menghadiri tabligh akbar peringatan Tahun Baru Islam 1430 Hijriyah di Masjid Istiqlal, Jakarta.

Dalam acara itu Prof. Dr. HM Quraish Shihab dijadwalkan akan menyampaikan ceramah yang bertemakan "Dengan Semangat Hijriyah Kita Tingkatkan Kualitas Bangsa di Masa Depan".

Tabligh Akbar dalam rangka Tahun Baru Islam diadakan selain untuk penyampaian doa dan dzikir agar pada tahun yang akan datang umat Islam dan masyarakat Indonesia dilindungi oleh Allah SWT, juga dalam upaya untuk menyampaikan syiar Islam.

Meski acara tersebut baru dimulai pada pukul 09.00 WIB, namun ribuan warga Jakarta sudah memadati lingkungan Masjid Istiqlal sejak pukul 07.00 WIB, walaupun jumlahnya tidak sebanyak pada saat pelaksanaan shalat Idul Fitri dan Idul Adha.

Selain Presiden dan Ibu negara, juga hadir sejumlah menteri kabinet Indonesia Bersatu dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

Acara Tabligh Akbar dijadwalkan berakhir pada pukul 11.00 WIB. (*)

Copyright © ANTARA 2008