Jakarta, 28/7 (ANTARA) - Pada tanggal 21 Juli 2009 pukul 12.07 GMT (19.07 WIB), New 7 Wonders Foundation mengumumkan Taman Nasional (TN) Komodo terpilih sebagai salah satu dari 28 finalis yang berhak untuk melanjutkan ke tahap final (tahap III). Dengan terpilihnya sebagai finalis, artinya TN Komodo berhasil menyisihkan kurang lebih 440 nominasi dari 220 negara lainnya.

     Hal ini merupakan prestasi yang luar biasa, mari kita dukung TN Komodo sebagai satu-satunya perwakilan dari Indonesia untuk menjadi salah satu dari tujuh keajaiban dunia. Caranya, jika ingin memilih online melalui website http://www.new7wonders.com. Atau jika melalui telpon (SLI) dengan menekan +41 77 312 4041.
Setelah pesan selesai dan terdengar bunyi "beep" tekan kode 7717 untuk memilih TN Komodo. Hasil pemilihan akan diumumkan tahun 2011 mendatang.

     Dengan lolosnya TN Komodo ini maka TN Komodo akan bersaing dengan para finalis lainnya, antara lain : Gunung Kalimanjaro di Afrika, Hutan Amazon, Grand Canyon, Gunung Lumpur Azerbaijan, Jeita Grotto di Libanon dan The Great Barrier Reef.

     Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi Masyhud, Kepala Pusat Informasi Kehutanan, Departemen Kehutanan


Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2009