Jakarta (ANTARA News) - Indonesia kembali tidak meraih gelar ketika satu-satunya wakil yang tersisa pada turnamen bulutangkis Macau Terbuka, pasangan Hendra Aprida Gunawan/Vita Marissa mengalami kekalahan di final, Minggu.

Menurut hasil yang disiarkan situs turnamen, ganda campuran China He Hanbin/Yu Yang yang menjadi unggulan pertama itu tampil lebih baik dari pasangan mantan pemain pelatnas tersebut saat Hendra/Vita menyerah dua game langsung 14-21, 9-21 hanya dalam 29 menit.

Pekan lalu di Kejuaraan Dunia, Indonesia pun tidak berhasil membawa pulang gelar juara setelah satu-satunya finalis, juara bertahan Nova Widianto/Liliyana Natsir menyerah pada pasangan Denmark Thomas Laybourn/Kamilla Rytter Juhl.

Selain pada ganda campuran, Yu Yang juga meraih mahkota ganda putri bersama pasangannya Du Jing setelah mereka menundukkan mantan peringkat satu dunia Yang Wei/Zhang Jiewen.

Pertemuan dua pasangan juara olimpiade (2004 dan 2008) itu berakhir dengan kemenangan juara Olimpiade Beijing Du/Yu dengan skor 21-16, 21-11.

China secara total membawa pulang tiga gelar dari turnamen Grand Prix Gold berhadiah total 120.000 dolar AS tersebut setelah pemain tunggal putri Wang Yihan menundukkan rekan senegaranya Jiang Yanjiao.

Pemain unggulan ketiga itu bangkit dari kehilangan game pertama untuk meraih kemenangan 16-21, 22-20, 21-12 dalam partandingan terlama pada final, Minggu.

Sementara itu, Malaysia mengumpulkan dua gelar, tunggal dan ganda putra, yang keduanya diperoleh melalui final antar pemain Malaysia.

Unggulan pertama tunggal putra Lee Chong Wei yang pekan lalu tersingkir di perempatfinal Kejuaraan Dunia, mengalahkan unggulan keempat Wong Choong Hann 21-15, 21-19.

Begitu pula unggulan pertama ganda putra Koo Kien Keat/Tan Boon Heong meraih kemenangan atas pasangan veteran yang menjadi unggulan kedua Choong Tan Fook/Lee Wan Wah 21-14, 17-21, 21-12.(*)

Pewarta: Luki Satrio
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009