Makassar (ANTARA News) - Juara bertahan Persipura Jayapura sukses mengalahkan Persib Bandung dengan kemenangan tipis 1-0 pada laga lanjutan Superliga di Stadion Andi Mattalatta, Makasar, Minggu malam.

Tampil di hadapan ratusan suporter fanatiknya, Persipura langsung mengambil inisiatif untuk tampil menyerang dan memaksakan gol, namun pertahanan Persib yang digalang Maman Abdurrahman dan kawan-kawan masih terlalu kuat untuk bisa ditembus para penyerang Mutiara Hitam.

Sejak memasuki babak awal, sejumlah peluang sempat lahir dari para pemain Persipura, seperti pada menit ke 10, melalui tendangan pojok kapten Persipura Edward Ivak yang begitu matang, berhasil disambut dengan sundulan kepala Bio Paulin, namun sayang sundulannya masih melebar dari gawang Shintaweehai.

Begitupun dengan peluang Alberto Goncalves yang mendapat sodoran bola dari Ian Kabes dari tengah lapangan pada menit ke 23 dan 47, namun kekurang tenangan Beto membuat gawang Persib masih tetap terjaga dengan baik.

Sementara Persib yang pada laga kali ini terlihat menumpuk pemain di tengah lapangan, sebenarnya memperlihatkan perlawanan yang baik, bahkan mereka juga tak ketinggalan untuk menciptakan sejumlah peluang.

Peluang pertama lahir dari Hilton Moreira pada menit ke 17, memanfaatkan kesalahan pemain bertahan Persipura, ia sukses melepaskan tembakan yang cukup terarah, namun hal itu bisa diantisipasi dengan baik oleh kiper Jendry Pitoy yang tampil menawan.

Tim asuhan Jaya Hartono inipun kembali mendapatkan peluang melalui tendangan keras Atep dari luar kotak penalti, namun Jendry kembali menunjukkan kelasnya sebagai salah satu penjaga gawang terbaik dengan melakukan bloking tepat dan membuat bola keluar.

Begitupun dengan tendangan Suchao pada menit ke 37 yang nyaris membawa timnya unggul andai tendangan kerasnya dari luar kotak penalti tidak diantisipasi dengan baik kiper Jendry, kegagalan ini membuat pertandingan tetap 0-0 hingga berakhirnya babak pertama.

Memasuki babak kedua, Persipura yang belum pernah meraih kemengangan di Satdion Andi Mattalatta mencoba mengubah pola permainan. Upaya itu akhirnya membuahkan hasil. Pada menit ke 47, striker andalan Persipura Beto Goncalves berhasil membawa timnya unggul, setelah tendangannya tidak dapat diantisipasi kiper Persib.

Melihat timnya tertinggal, Persib mulai mengambil alih serangan dan sempat melahirkan sejumlah peluang matang melalui tendangan dari luar kotak penalti yang dilakukan sejumlah pemain seperti Hilton, Cucu Hidayat, serta Atep yang hanya mengenai tiang gawang sebelah kanan Persipura.

Meski kedua tim masih saling serang, namun hingga wasit Sutiono membunyikan pluit tanda berakhirnya pertandingan, skor 1-0 untuk kemenangan Persipura tetap tidak berubah.

Pelatih Persipura Jacksen F Tiago dalam jumpa pers seusai laga mengaku sangat senang dengan hasil yang telah diraih anak asuhnya.

"Meski hanya menang tipis, namun kita telah membuktikan bahwa kita ternyata mampu menang di Stadion Mattoanging, ini merupakan awal yang baik untuk perjalanan kedepan," katanya.

Susunan Pemain :

Persipura : Jendry Pitoy, Erol Iba/Hendra Ridwan, Tinus Pae, Victor Igbonefo, Alberto Gonchalvez, Edward Ivakdalam (C), Ian Louis Kabes, Jack Komboy, Ortizan Salossa, Bio Paulin, Gerald Pangkali.

Persib : Sinhtaweehai, Gilang Angga, Rene Martinez, Nova Arianto, Maman Abdurrahman, Hilton Moriera, Eka Ramdani, Atep, Hariono/Cucu Hidayat, Christian Gonzales/ Budi Sudarsono, Atep, Suchao Nutnum.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009