Bandung (ANTARA News) - Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan memberikan uang kadeudeuh atau bonus untuk para atlet asal Jawa Barat yang mendulang medali emas di SEA Games XXV/ 2009 di Laos, Jumat.

Dalam rilis yang diterima dari Pemprov Jawa Barat, Gubernur Heryawan menyerahkan uang kadedeuh untuk peraih medali emas sebesar Rp25 juta, perak 12,5 juta, dan medali perunggu sebesar Rp7,5 juta.

Penyerahan uang bonus bagi atlet Jabar peraih medali itu dilakukan Gubernur Heryawan di Hotel Lao Plaza di Vientine Laos, Jumat petang yang diterima secara simbolis oleh perenang Glen.

Hadir pada kesempatan itu Ketua KONI Jawa Barat HAM Ruslan, Anggota DPRD Jabar H Arsyad dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jabar H Amung Ma`mun.

Kehadiran Gubernur Heryawan, selain untuk bersilaturahmi dan menyerahkan kadeudeuh juga dalam rangka untuk menerima Bendera SEA Games XXVI/ 2011 bersama gubernur Sumsel, Jateng, dan DKI Jakarta pada penutupan SEA Games XXV/ 2009.

"Kami berharap prestasi yang diraih para atlit Jabar ini memacu prestasi atlet lainnya, karena sebagai sebuah kebanggaan bila atlet Jabar bisa perprestasi pada SEA Games XXVI/ 2011 yang akan digelar salah satunya di Jawa Barat," kata Heryawan.

Ia meminta agar torehan prestasi itu berlanjut juga hingga PON XIX/ 2016 mendatang dimana Jabar mengajukan diri menjadi tuan rumah PON.

"Pada hakekatnya prestasi yang dicapai terkait dengan capaian hasil pembangunan," kata Gubernur Jabar itu.

Pada kesempatan itu, Gubernur Jawa Barat juga menyampaikan kesungguhanya untuk menjadi tuan rumah SEA Games XXVI/ 2011 dan PON XIX/ 2016 mendatang. Jabar, kata dia sudah menyampaikan persyaratan kepada KONI Pusat untuk jadi tuan rumah PON XIX.

Ia menyebutkan, pihaknya telah menganggarkan untuk pembangunan infrastuktur sarana olahraga (SOR) yang akan dijadikan tempat latihan sekaligus untuk menggelar pertandingan SEA Games 2011 dan PON XIX/ 2016.

"Jabar akan mengajukan kepada pemerintah pusat untuk sharing anggaran dalam pembangunan infrastruktur olahraga itu. Jabar siap jadi tuan rumah dua even tersebut, itupun bila KONI dan pemerintah memberikan kesempatan bagi Jabar jadi tuan rumah PON XIX," kata Gubernur Jawa Barat itu menambahkan.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009