Mamuju (ANTARA News) - Ruang perawatan Interna RSUD Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, tergenang banjir setelah hujan deras mengguyur kota itu selama sekitar tujuh jam sejak Jumat dinihari hingga pagi hari.

Ruang perawatan Interna RSUD Mamuju masih kotor oleh lumpur yang terbawa oleh banjir.

Erwin Haryandi salah seorang keluarga pasien di RSUD Mamuju mengatakan, air hujan yang mulai menggenangi ruang Interna mulai sekitar pukul 03.00 WITA dini hari.

"Air hujan masuk keruangan pasien yang dirawat dan membuat panik seluruh keluarga pasien yang datang menjaga pasien," ujarnya.

Menurut dia, air tidak dapat dibendung karena tiba-tiba meluap dan memenuhi tiap ruangan pasien di rumah sakit itu.

Ia mengatakan, meskipun air menggenangi ruangan pasien, tetapi pasien yang jumlahnya puluhan tidak diungsikan karena genangan air belum menjangkau bagian atas ranjang.

Menurut dia, air tergenang di RSUD Mamuju tersebut karena saluran pembuangan air yang ada di rumah sakit itu tidak memadai.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009