Jakarta (ANTARA  News) - Perusahaan pengembang PT Lippo Cikarang, Tbk menargetkan kenaikan 50 persen penjualan selama 2010, dibandingkan 2009 yang mencapai total penjualan Rp403 miliar.

"Kami optimistis target kenaikan penjualan 50 persen ini tercapai mengingat trend penjualan rumah saat ini di kawasan Cikarang sangat baik, seiring dengan pertumbuhan kawasan industri di sini," kata General Manager Marketing & Business and Development PT Lippo Cikarang, Tbk, Endang Sutisna di Lippo Cikarang, Jawa Barat, Sabtu.

Dikatakan bahwa dari target penjualan 50 persen tersebut , sebanyak 50 persen diperkirakan berasal dari penjualan produk properti residensial, 30 persen dari produk properti komersial, dan sisanya dari produk properti industrial.

"Rumah-rumah tipe menengah kami prediksikan masih akan mendominasi penjualan selama 2010," kata dia.

Pada kesempatan itu, Endang Sutisna menyatakan bahwa mengawali
tahun 2010 , pihaknya meluncurkan produk properti residensial terbaru,
yakni "Ivory Garden".

Klaster ("cluster") terbaru tersebut menurut rencana pembangunan
fisiknya akan dimulai April 2010 dan diserahterimakan April 2011.

Klaster tersebut dibangun di atas lahan seluas 6,23 hektare dengan jumlah rumah 205 unit. Rumah bergaya modern tropikal tersebut ditawarkan dengan harga berkisar Rp338 juta dengan tiga ukuran yakni 55/140, 65/160 dan 85/180.

Ivory Garden terletak di satu lokasi dengan Elysium Garden dan Le Jardin, dua klaster yang sudah lebih dulu diluncurkan di kawasan Mega Cluster Elysium Residence.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010