Padang (ANTARA News) - Seorang pekerja eksavator (alat berat) menemukan kerangka mayat korban gempa 30 September 2009 di Komplek Adabiah lama depan Bioskop Raya jalan Pasar Baru Pasar Raya Padang, Sumatera Barat.

Kristanto (33) operator ekscavator, di Padang, mengatakan menemukan kerangka mayat sekitar pukul 17.30 WIB, ketika membersihkan reruntuhan gedung Komplek Adabiah yang roboh akibat gempa 30 September 2009.

Menurutnya, saat membersihkan reruntuhan gedung, dari ekskavator melihat benda aneh di antara reruntuhan bangunan.

"Penasaran dengan benda aneh diantara reruntuhan membidik dengan lampu sorot ekskavator", ujarnya.

Dia menambahkan, pengerukan terpaksa dihentikan untuk melihat dari dekat benda aneh yang terhimpit diantara reruntuhan tersebut.

"Setelah didekati ternyata ada kerangka mayat korban gempa 30 September 2009, penemuan kerangka mayat tersebut diberitahu pada pedagang yang ada di Pasar Raya Padang", ucapnya.

"Kerangka mayat yang ditemukan pekerja operator ekscavtor tersebut diduga korban gempa yang terjadi pada 30 September 2009", kata Kapolsek Padang Barat, AKP.Aditya Lubis.

Menurutnya, kerangka mayat yang ditemukan tersebut kemungkinan berjenis kelamin perempuan dan berusia sekitar 50 tahun.

Polisi masih menyelidiki kerangka mayat di Komplek Adabiah yang selanjutnya dibawa ke rumah sakit umum (RSU) M.Jami Padang untuk diotopsi itu.(*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010