Karawang (ANTARA News) - Ketinggian air di sejumlah daerah sekitar Kabupaten Karawang, Jawa Barat, semakin meningkat akibat terus meluapnya sungai Citarum yang terjadi sejak Kamis (18/3) hingga Rabu (24/3).

Pantauan ANTARA pada Rabu siang, di beberapa titik yang dilanda banjir, ketinggian air terlihat semakin meningkat menyusul terus meluapnya sungai Citarum.

Di antara daerah yang meningkat ketinggian airnya ialah di sekitar Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang Barat, dan Kecamatan Klari. Di Desa Anggadita, Kecamatan Klari, ketinggian air meningkat hingga mencapai 2 meter.

Sedangkan di Kecamatan Telukjambe Timur dan Kecamatan Karawang Barat hampir di setiap kelurahan/desa meningkat ketinggian airnya, seperti di Perumahan Karawang Barat, Perumnas Telukjambe, Perumahan Bintang Alam, Perumahan Karawang Indah, Perumahan Galuhmas, Perumahan Singaperbangsa, dan lain-lain.

Rata-rata, ketinggian air di dua kecamatan tersebut mencapai antara 1-3 meter. Bahkan, ada sejumlah daerah yang ketinggian airnya mencapai atap hingga melebihi atap rumah.

Salah seorang warga Perumnas Telukjambe Uun (41) mengaku, saat ini ketinggian air di daerahnya mencapai atap rumah. Kondisi itu sudah terjadi sejak Rabu dini hari.

"Pada hari sebelumnya (23/3), banjir belum mencapai atap rumah. Hanya mencapai sekitar 1 meter," katanya.
(T.KR-MAK/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010