Padang (ANTARA News) - Gempa berkekuatan 4,6 Skala Richter (SR) terjadi di Kota Padang, Sumatra Barat pada Jumat pagi, saat umat Kristiani memperingati wafat Isa Almasih.

Dari data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Padang mencatat gempa tersebut berpusat di 1,83 Lintang Selatan dan 100,38 Bujur Timur atau 95 km selatan Kota Padang dengan kedalam 40 Km.

Warga yang merayakan paskah atau memperingati wafat Isa Almasih tidak merasakan gempa tersebut.

"Saya sedikitpun tidak merasakan gempa dengan kekuatan 4,6 SR itu," kata Aguswan, warga Kampung Pondok.

Di tempat terpisah, Manajer Satkorlak Penanggulangan Bencana Sumbar, Ade Edwar, di Padang, mengatakan, gempa yang berpusat 95 Km selatan Kota Padang itu tidak berpotensi Tsunami hanya dengan kedalaman 40 Km.

"Gempa berkekuatan lemah tersebut tidak menimbulkan kerusakan apa pun," katanya.
(T.KR-ZON/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010