Banjarbaru (ANTARA News) - Pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan, Ruzaidin Noor dan Ogi Fajar Nuzuli, siap menjadi pasangan pemimpin yang sederhana dalam menjalankan tugasnya.

"Jika kelak kami terpilih sebagai pasangan pemimpin di Kota Banjarbaru, maka kami siap memimpin sesuai dengan amanah dilandasi sikap kesederhanaan," ujar Ruzaidin didampingi Ogi, Senin.

Ia mengatakan, bentuk kesederhanaan yang dijalankan apabila terpilih sebagai pemimpin diantaranya tidak akan meminta sesuatu atau fasilitas yang tidak ada kaitannya dengan tugas-tugas sebagai pemimpin daerah.

"Kami tidak akan meminta fasilitas macam-macam. Seluruh fasilitas cukup disesuaikan dengan kebutuhan yang diperlukan untuk mendukung kelancaran tugas pemerintahan," ungkap Ruzaidin yang masih menjabat sebagai wakil wali kota Banjarbaru itu.

Ditekankan, selain kesederhanaan, kepemimpinan yang akan dijalankan pasangan yang sama-sama berasal dari birokrat itu, adalah merangkul seluruh lapisan masyarakat Banjarbaru yang heterogen.

Dikatakan, kota Banjarbaru yang berpenduduk sekitar 170 ribu jiwa lebih dihuni masyarakat yang berasal dari berbagai suku, agama dan golongan sehingga harus disatukan tanpa membeda-bedakan prinsip yang dianut tersebut.

Dari sisi ekonomi kerakyatan, pasangan yang mengusung jargon "Dua Generasi Satu Visi" itu, juga berjanji siap membuka peluang selebar-lebarnya bagi kalangan investor yang berniat menanamkan modal demi kemajuan pembangunan kota setempat.

"Investor akan diberikan keleluasaan berusaha dan mereka tidak akan dipersulit dalam setiap urusan karena pembangunan tidak akan terwujud tanpa peran serta dan partisipasi kalangan swasta," ujar dia.

Ditambahkan Ogi, sebagai calon pemimpin yang masih berjiwa muda, dirinya siap mengembangkan dan memajukan bidang olahraga dan kepemudaan demi semakin lengkapnya kemajuan yang dimiliki Banjarbaru.

"Bidang lain yang juga siap kami tingkatkan potensinya adalah kesenian karena banyaknya perkumpulan atau paguyuban yang tumbuh subur di tengah masyarakat sehingga keberadaan organisasi masyarakat itu harus terus diperhatikan," katanya.

Sementara itu, Sabtu (3/4) sore, pasangan kepala daerah yang pencalonannya diusung PDIP ditambah dukungan dari Partai Bintang Reformasi (PBR) dan PAN itu menggelar silaturahmi dan syukuran di lapangan Van der Pielj Banjarbaru dihadiri pengurus partai pengusung tingkat Provinsi Kalsel dan Kota Banjarbaru.

Kegiatan yang berlangsung sederhana itu juga dihadiri ratusan warga Kota Banjarbaru dan sekitarnya serta kader dan simpatisan partai pendukung yang memenuhi ruang publik tersebut. (YOS/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010