Ottawa (ANTARA News/AFP) - Bank Sentral Kanada, Selasa, mempertahankan suku bunga pinjaman utamanya sebesar 0,25 persen, namun memperingatkan kenaikan suku bunga tertunda karena performa ekonominya melebihi harapan.

Bank of Canada menurunkan tingkat suku bunga dengan cepat pada 2008 dan awal 2009 ke "tingkat kemungkinan terendah" dan membuat komitmen "bersyarat" pada April 2009 untuk mempertahankannya di tingkat ini sampai pertengahan 2010 ketika ekonomi diperkirakan bangkit kembali.

Namun, "pertumbuhan ekonomi global telah sedikit lebih kuat dari yang diproyeksikan, dengan momentum di negara berkembang yang terus terasa meningkat," bank sentral mengatakan dalam sebuah pernyataan.

"Dengan beberapa perbaikan pada prospek ekonomi, kebutuhan akan seperti kebijakan luar biasa sekarang berlalu, dan adalah tepat untuk mulai mengurangi tingkat stimulus moneter," katanya.

Tingkat dan waktu perubahan suku bunga masih akan bergantung pada prospek kegiatan ekonomi dan inflasi. (A026/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010