Malang (ANTARA News) - Arema Indonesia bertekad mengunci gelar juara Liga Super Indonesia 2009/2010 di Pekanbaru ketika meladeni PSPS di Stadion Kaharudin Nasution, Riau, Rabu (26/5).

Asisten pelatih Arema Indonesia Liestiadi, Minggu, mengakui bahwa memang tidak mudah mengalahkan PSPS di kandangnya. Setiap tim tamu yang bertandang ke kandang PSPS selalu pulang dengan tangan hampa.

Namun demikian, tegasnya, Arema Indonesia tidak "patah arang" dan bertekad "mencuri" angka dari kandang PSPS Pekanbaru untuk mengunci gelar juara LSI 2009/2010.

"Pada putaran kedua LSI ini, PSPS menjelma menjadi tim yang sangat tangguh, sehingga kami harus benar-benar waspada dan menyiapkan tim dengan matang termasuk mental, teknik, dan strategi yang bakal diterapkan ketika menghadapi anak asuh Abdul Rahman Gurning ini," tegasnya.

Selain mematangkan teknik dan strategi, tim pelatih Arema Indonesia juga mengasah ketajaman lini depan "Singo Edan" serta penyelesaian akhir yang dinilai masih lemah.

Meski dirinya hafap dengan karakter lini perlini PSPS Pekanbaru, pemain Arema harus tetap waspada dan tidak boleh sedetik pun lengah karena PSPS bukan lawan yang enteng bagi tim tamunya.

Sementara asisten manajer Arema Indonesia Rudy Soesamto juga mengingatkan agar para pemain Arema Indonesia tidak terlalu percaya diri dan lengah . Sebab, lengah sedikit saja bisa berakibat fatal, bahkan gelar juara yang sudah di depan mata bisa melayang.

"Kami berharap pemain tidak terlalu percaya diri dan menjadikan pertandingan lawan PSPS ini seperti halnya pertandingan lainnya, tetap bermain ngotot untuk memenangkan pertandingan," tegas Rudi.

Arema Indonesia hanya membutuhkan satu angka lagi untuk menggenggam gelar juara LSI 2009/2010. Satu angka tersebut jika Persipura Jayapura menang melawan Persiwa Wamena yang bakal bertanding di kandangnya.

Sementara Arema Indonesia harus berjuang di kandang lawan (PSPS) Rabu (26/5), bahkan tim asuhan Robert Rene Alberts itu masih menyisakan satu kali pertandingan lagi di jamu Persija Jakarta Minggu (30/5).

Arema sudah mengantongi angka 69 dari 32 kali bertanding, sedangkan rival terberatnya Persipura Jayapura mengantongi angka 66 dari 33 kali bertanding.

(T.E009/F002/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010